Senin, 14 Januari 2013
Beberapa hari yang lalu aku bermimpi tentangmu. Wajahmu begitu kuyu dan sikapmu begitu tergesa-gesa. Kau datang ke rumahku, minta ijin untuk mendapat sebuah kamar untuk tinggal, kau bilang di gudangpun tak apa. Kuberikan sebuah kamar di dekat gudang untukmu. Sepertinya hidupmu begitu kacau dan berantakan. Tapi kau tidak bercerita apa-apa tentang dirimu, dan akupun diam saja tidak menanyakan apa-apa dan hanya mengamati dari jauh. Aku tidak mencoba untuk mendekatimu atau berbicara denganmu, kubiarkan dirimu dan tak ingin mengusikmu. Kau datang minta tolong, kuberikan tempat. Just it!!! Ada rasa iba, tapi aku tahu kau tidak ingin dikasihani, pembicaraanku denganmu hanya sekedar menawarkan makanan, kamu tidak menjawab. Tapi kukatakan bahwa semua kebutuhan makanmu sudah kupersiapkan dan aku mau pergi keluar. Eh...habis itu aku terbangun, ternyata sudah pagi.